Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mendapatkan Ribuan Pengunjung Blog dari Niche Sepi Peminat

menulis postingan blog ramai pengunjung
Menulis merupakan proses untuk menghasilkan konten. Kegiatan ini terus dilakukan seorang blogger untuk menjaga blog nya tetap ramai pengunjung. Akan tetapi terkadang sebagai blogger pemula kita tidak bisa bersaing langsung dengan blog atau website besar bila menggunakna keyword dan niche yang persaingannya memang sangat ketat.

Oleh karena itu kita dituntut untuk pintar-pintar dalam menemukan niche yang sepi namun tetap banyak dicari orang. Bagaimana caranya? yuk simak pembahasan kosngosan seputar Cara Mendapatkan Ribuan Pengunjung Blog dari Niche Sepi Peminat dibawah ini.

Daftar Isi :
Cara Mendapat Ribuan Pengunjung dari Sub Kategori
Studi Kasus Blog Niche Musik
Tips Amati, Berkaca dan Googling
Googling
Tips membuat konten mengenai fakta atau kejadian unik

Kejenuhan atau kebosaan dalam menulis satu niche topik blog saja memnag sering melanda seorang blogger. Namun saat mencoba untuk menulis topik lainnya, kamu justru mendapatkan pengunjung blog yang rendah. Jangan khawatir, kali ini kita akan memecahkan masalnya.

Karena dalam satu kategori, bila kamu melakukan riset keyword yang ckup baik, maka kamu akan mendapatkan beberapa sub-kategori.

Misalnya pada kategori hiburan, pasti ada sub-kategori seperti musik, film, variety show atau anime. Sub-kategori ini harus kamu temukan untuk menemukan materi baru dalam menulis.

Cara Mendapat Ribuan Pengunjung dari Sub Kategori


Ada banyak sub topik yang bisa kamu gali lebih lanjut, mari kita bahas mengenai niche musik. Bagi orang awam, niche musik hanya sekedar membahas mengenai mp3 dan download lagunya. Akan tetapi ada banyak sub sub topik yang bisa kamu gali lebih lanjut seperti :

Kumpulan lagu, musisi dari genre tertentu atau berbagai genre, review video klip, kehidupan musisi, fakta menarik mengenai musisi, informasi terkini mengenai dunia musik, termasuk sang musisi, penghargaan di dunia musik, info terkini terkait konser musik dan segala hal mengenai dunia musik di tanah air atau luar negeri.

Studi Kasus Blog Niche Musik : Membuat konten mengenai kehidupan musisi


Kembali kepada studi kasus blog niche musik, kamu bisa membahas mengenai kehidupan artis ternama. Buatlah judul post yang menarik dengan cara sebutkan nama sang musisi di judul.

Kemudian buatlah judul semenarik mungkin, seperti membuat sesuatu yang kontras. Pada konten tersebut, penulis membuat penasaran para pembaca dengan kondisi di salah satu rumah artis yang jarang ditemukan di rumah orang kebanyakan misalnya.

Kamu juga bisa menyisipkan komentar netizen sebagai pemanis. Meski menulis mengenai sub-kategori musik, kamu bisa menggunakan gaya penulisan sub-kategori seleb atau gosip. Selain itu, kamu pun bisa membahas skandal-skandal di sub-kategori musik. Beberapa konten yang membahas mengenai hal tersebut terbukti berhasil menggaet ribuan hingga jutaan pengunjung.

Tips Amati, Berkaca dan Googling


Tips ini sebenarnya tips yang terbilang anti mainstream. Ini adalah tips yang sering mimin lakukan untuk menghasilkan konten yang unik dan jarang ditulis orang (namun memiliki traffik yang lumayan).

Caranya adalah mengamati setiap kebutuhan orang dalam mencari sesuatu di google. Apa yang biasa kita cari di internet? Coba posisikan dirimu sebagai pencari informasi di google. Jika kamu adalah seorang pengunjung, informasi apa dan kata kunci apa yang kira kira akan kamu ketik untuk mencari informasi tersebut? Fakta ini bisa mengabaikan riset keyword yang menggunakan tool premium sekalipun.

Dengan demikian, kamu akan mendapatkan feel, mengenai tulisan yang akan kamu buat. Seperti misalnya, bila mimin adalah seorang mahasiswa jurusan teknik lingkungan, maka hal yang akan mimin cari di internet kemungkinan besar adalah makalah jurusan teknik lingkungan (dengan segala jenis mata kuliahnya), contoh proposal penelian teknik lingkungan, atau skripsi teknik lingkungan, dan sebagainya.

Googling


Googlling menggunakan kata kunci yang menjadi targetmu. Temukan hasil pencarian terkait dan masukkan list tersebut kedalam masing masing paragraf pada tulisanmu. Bila tidak ada, lagi lagi, masukkan kata kunci yang sekiranya orang akan cari.

Jadi, intinya adalah "Posisikan dirimu sebagai seorang yang sedang berselancar di dunia maya". Degan demikian, kamu akan mengetahui dan mendapatkan feel mengenai apa saja yang akan dicari oleh banyak orang.

Tips membuat konten mengenai fakta atau kejadian unik yang jarang diketahui orang


Menyebutkan nama objek tulisan bukanlah kewajiban. Judul kontradiksi (seperti banyak pada web web besar) dapat menjadi pilihan sebab tidak sedikit dari kita yang hanya mengetahui istilah istilah asing. Dengan kata lain membuat orang kepo untuk mengklik artikel mu.

Kesimpulannya adalah kamu harus benar benar menyediakan ruang kreatifitas untuk menulis. Lakukan riset kata kunci pada setiap turunan niche yang sepi peminat.

Demikian artikel mengenai Cara Mendapatkan Ribuan Pengunjung Blog dari Niche Sepi Peminat kali ini, semoga dapat memberikan inspirasi bagi kalian semuanya. Happy blogging semua! Jangan lupa memberikan komentar dibawah ini ya.
Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya