Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengerjakan Tugas Cepat dan Tepat Waktu

Bagaimana tips mengerjakan tugas yang efektif dan efisien? Bagi kamu yang seorang mahasiswa atau pelajar, mengerjakan tugas akademik mungkin suatu rutinitas yang membosankan. Terlebih lagi dosen atau guru kalian adalah tipe pengajar yang tidak pernah bosan bosannya memberikan tugas disetiap pertemuan.

Kali ini mimin akan memberikan beberapa tips sederhana mengenai bagaimana cara mengerjakan dan menyelesaikan deadline tugas akademik secara efektif dan efisien. Tentunya hal ini harus dimulai dari dirimu sendiri, kamu harus punya niat untuk benar benar mengerjakan tugas, jangan hanya mengandalkan contekan dan salinan dari teman selokal.

Karena memang menunda tugas seringkali menjadi pencuri waktu paling banyak saat kamu berada pada waktu kepepet. Kebiasaan ini pula yang akhirnya membuat banyak pekerjaan terbengkalai dan tak selesai tepat waktu.

Akhirnya kamu pasti menerapkan SKS (Sistem Kebut Semalam) atau bahkan yang lebih parahnya, kamu dengan santai menyalin semua tugas temanmu keesokan harinya sebelum pengajar datang dan memulai proses belajar.

Baca juga : Contoh Sikap Kritis Menghadapi Globalisasi


Tips Mengerjakan Tugas


tips mengerjakan tugas tepat waktu

Padahal menurut situs boldsky.com, kamu sebenarnya bisa menyelesaikan pekerjaan akademikmu jauh lebih cepat dari biasanya. Itu dapat dilakukan jika kamu berhenti menunda pekerjaan dan mulai melakukan langkah efektif agar tugas-tugas tersebut dapat dengan cepat selesai.

Oke, mari bersemangat dan mulai melakukan tips tips dibawah ini :


Perbaiki Niat dan Persepsimu


Niat adalah awal mula kamu mengerjakan tugas. Persepsimu yang salah seakan berkata, bahwa ngapain susah susah mengerjakan tugas, kalau tidak dinilai? atau bisa saja tinggal mengalin tugas kawan? Atau bill gates saja seorang yang DO dan bisa sukses dan kaya seperti sekarang ini bukan?

So, itu hanya satu banding sejuta manusia coy. Kamu orang normal yang butuh pendidikan untuk sukses! dan itu nggak akan kamu dapatkan jika kamu cuman menyontek dan menyalin tugas. Jadilah pribadi yang normal, rajin belajar, niscaya rezeki, jodoh dan kesuksesan akan datang kepadamu. Karena Tuhan tidak pernah tidur dan memberi apa yang hamba-Nya minta lewat usahanya selama ini. Oke?


Manajemen waktu


Untuk mengerjakan tugas secara efisien di rumah, tentukan kamu diberikan deadline oleh dosen atau gurumu. Biasanya rentang waktunya adalah seminggu. Dan adalah bullshit bila kamu tidak punya waktu kosong selama seminggu itu untuk mengerjakan tugas. Jadi intinya siapkan waktu khusus untuk mengerjakan tugas, baik itu malam, sore, pas boker atau ngedate juga boleh sambil ngerjakan tugas bareng doi.

Waktu untuk setiap harinya berharga lho. Lalu cobalah untuk bekerja lebih cepat dari batas waktu yang telah kamu tentukan sendiri. Jika tidak begitu, bisa saja kamu justru menghabiskan lebih banyak waktu dari yang dibutuhkan untuk satu jenis tugas pekerjaan semata. Jadi pintar pintar untuk membagi waktu.


Berikan prioritas pada tugas yang mendekati deadline


Besok deadline tugas? Kerjakan sekarang. Dan untuk kedepannya, kamu sudah harus menyelesaikan tugas minimal dua hari sebelum deadline tiba. Gunanya apa? untuk berjaga jaga kalau suatu waktu dosen atau guru ingin meminta tugas lebih cepat atau justru kamu bisa mempersiapkan materinya lebih baik bukan?

Gunakan tingkat prioritas untuk setiap tugasnya. Dahulukan juga tugas yang lebih penting sebelum mengerjakan aktifitas lain yang minoritas. Kamu tentu lebih memilih mengerjakan tugas aritmatika ketimbang mengkepoi akun mantanmu bukan? Langkah ini akan meningkatkan efisiensi kerjamu di sekolah atau kampus. Jika tidak, kamu bisa saja berkutat dengan banyak pekerjaan yang tak terlalu penting.


Minimalisir penggunaan gadget saat fokus mengerjakan tugas


Ini nih yang sulit sekali untuk diterapkan, bahkan untuk mimin sekalipun :v. Karena memang gadget lebih mudah menarik hati ketimbang tugas. Gadget sudah menjadi kebutuhan zaman now bagi semua orang. Namun karena sering sekali kita lalai dan lebih suka membuka gadget untuk scrool media online, maka kerap kali kita lupa akan tugas

Tapi mungkin kamu bisa titipkan gadget kepada ortu atau buang baterainya bila ingin fokus mengerjakan tugas. Intinya boleh saja menggunakan gadget, asalkan kamu bisa menempatkan waktu. Kesampingkan bermain gadget terlebih dahulu, dan mulailah fokus untuk mengerjakan tugas mu.


Atur kondisi belajar senyaman mungkin


Salah satu cara untuk menyelesaikan tugas dengan cepat dan menyenangkan adalah dengan mengatur suasana senyaman mungkin. Agar kamu tidak cepat bosan dan bisa menurukan kinerjamu nanti. Kondisi tempat belajar yang bersih, rapi dan wangi bisa membuatmu lebih bersemangat menyelesaikan tugas bukan?

Bila kamu seorang penghobi musik, mungkin menyetel musik bisa membangkitkan mood belajarmu. Asal jangan sampai mengganggu keluarga atau tetangga lainnya. Intinya kamu bisa menciptakan kondisi belajar yang ideal menurutmu, jadi konsep ini berbeda setiap orang, tergantung selera dan passion masing masing


Hindari SKS


Apa itu SKS? Sistem Kebut Semalam. Jadi, setiap ada tugas hari Senin, maka kerjakan pada hari senin itu juga! Jangan menunda! bukan berarti kamu bisa menyepelekan tugas karena merasa punya banyak waktu, padahal satu minggu itu tidak akan berasa loh. Percaya deh dengan mimin! kamu akan merasakan betapa singkat nya waktu selama kuliah

Untuk itu, apabila dosen memberikan kalian tugas, sebaiknya hari itu juga kita kerjakan supaya seminggu ke depan kamu akan merasa tenang dan bisa kamu gunakan untuk mengerjakan tugas yang lebih rumit dan membutuhkan banyak waktu. Intinya manajemen waktu, dan skala prioritas tugas itu penting untuk kamu terapkan. Baca juga : Tips Belajar Pakai Sistem Kebut Semalam


Jangan lupa untuk istirahat


Kamu juga tidak bisa terlalu fokus akan dunia akademikmu, mengejar nilai bagus dan melupakan kesehatanmu. Bila kamu mengerjakan tugas dengan teratur, yakinlah banyaknya tugas itu justru tidak akan membuatmu kerepotan.

Karena justru tugas yang terbengkalailah yang membuatmu terus menerus memaksakan diri untuk belajar dan berpikir sehingga lupa akan waktu. Pastikan kamu memiliki waktu istirahat di sela belajar khususnya saat merasa letih dan bosan.

Baca juga : Contoh Sikap Peduli dalam Kehidupan Sehari hari


Kata Penutup


Oke, bijimane? apakah kamu sudah ingin segera mengerjakan tugas mu? jangan menunggu dia mendekat dan menggunung. Karena kalau sudah menumpuk, tentunya yang stress adalah kamunya sendiri.

Ingat, satu tugas terselesaikan berkat usaha sendiri lebih baik ketimbang banyak tugas terselesaikan gegara keringat orang lain. Sekian mengenai Cara Menyelesaikan Tugas Cepat dan Tepat Waktu. Selamat mengerjakan tugas!!!
Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya