Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Laporan Hasil Percobaan Membuat Pelangi Bahasa Indonesia

Bagaimana cara membuat pelangi sederhana di dalam ruangan? Laporan percobaan membuat pelangi replika cukup sering dilakukan sebagai bahan praktikum mata pelajaran fisika. Percobaan ini bermanfaat untuk mengetahui cara kerja dari fenomena alam yang kita sebut pelangi.

Selain bisa memperdalam pemahaman kalian mengenai pelangi, laporan praktikum ini akan membantu kalian dalam mengenali seperti apa syarat syarat terjadinya pelangi secara alami. Mari simak pembahasan yang akan diberikan kosngosan dibawah ini.

Ada banyak data laporan percobaan membuat pelangi (bukan es krim walls pelangi ya), secara buatan di laboratorium. Bagaimana cara membuat pelangi? Kamu bisa melakukan praktikum membuat pelangi dengan bantuan air, kaca dan gunting di ruang gelap menggunakan senter.

Selain itu membuat pelangi buatan juga bisa kamu lakukan dengan kaca prisma. Ada beberapa persyaratan yang nantinya akan mimin jabarkan sesaat lagi. Namun sebelumya kita bahas terlebih dahulu mengenai apa itu pelangi dan pengertiannya menurut ilmu fisika.

Pelangi adalah suatu fenomena alam yang bersifat optik berupa cahaya warna warni paralel satu sama lain di langit akibat dari pembiasan cahaya matahari oleh partikel air hujan di langit. Banyak sekali yang suka pelangi, bahkan ada yang pakai case atau casing pelangi untuk smartphone mereka.

Bahkan saking banyaknya yang suka, ada juga lho dibuat khusus tempat wisata seperti bukit pelangi, cafe pelangi, perosotan pelangi, kampung pelangi, taman pelangi dan berbagai tempat lainnya.



Contoh laporan hasil percobaan membuat pelangi

laporan pembuatan pelangi

Selain proses alami yang terjadi saat hujan, ini juga bisa terjadi pada sekitar air terjun yang besar dan mengamuk. Bagaimana proses terjadinya fenomena ini? Sinar matahari merupakan cahaya polikromatik yang terdiri dari multi warna. 

Adapun wrna putih yang kita lihat dari sinar matahari adalah gabungan dari banyak cahaya dengan panjang gelombang yang berbeda. Mata kita hanya mampu melihat 7 warna yang terkandung yaitu warna merah, oranye, kuning, hijau, biru, nila, dan ungu.

Ada berbagai Contoh Eksperimen dan cara untuk mencoba membuat pelangi seperti membuat pelangi dengan senter, membuat pelangi dengan kaca prisma dan cara lainnya.

Berikut adalah contoh laporan percobaan membuat pelangi yang bisa kamu lakukan di dalam ruangan menggunakan beberapa peralatan sederhana :

Latar belakang percobaan membuat pelangi


Pelangi merupakan gejala alam yang terjadi karena adanya pembiasan cahaya matahari. Secara alami, gejala ini muncul ketika hujan. 

Partikel yang terdapat pada air hujan akan membiaskan cahaya putih matahari menjadi beberapa warna yang bisa ditangkap oleh mata manusia.

Percobaan kali ini akan mencoba membuat pelangi buatan menggunakan bantuan media air putih yang diisi dalam gelas kemudian menggunakan

Alat dan bahan praktikum sebagai berikut


  • Kaca prisma, kepingan kaset CD/ DVD, Spray atau bisa juga gelas yang berisi penuh air putih jernih
  • Kertas HVS
  • Ember atau benda penampung lainnya.

Langkah percobaan membuat pelangi


Langkah 1 :

Menaruh kertas HVS di tempat yang terkena cahaya matahari. Kalian bisa melakukan praktikum ini di luar ruangan pada saat siang hari dibawah terik matahari.

Langkah 2 :

Kemudian kalian letakkan ember dan gelas berisi air di samping kertas sehingga cahaya matahari mengenai permukaan gelas dan cahaya bias mengenai kertas.

Langkah 3 :

Untuk yang menggunakan keping DVD atau CD, cukup letakkan di bawah terik matahari. Dan bagi yang menggunakan spray atau semprotan langsung semprotkan air dibawah cahaya matahari.

Langkah 4 :

Perhatikan warna cahaya yang terjadi di dekat ember. Seketika akan muncul pelangi buatan dengan warna yang beragam akibat dari pembiasan cahaya matahari oleh partikel air atau kaca prisma.


Hasil percobaan membuat pelangi


Setelah dilakukan percobaan, dengan menggunakan gelas berisi air untuk mengganti prisma, maka akan tampak fenomena yang disebut sebagai pelangi, dimana ini sebagai bentuk representasi dari fenomena yang terjadi di alam

Pada akhirnya didapatkan hasil bahwa cahaya yang terbiaskan akan merubah cahaya matahari yang berwarna putih menjadi beragam warna. 

Begitupun sebaliknya ketika mencampur ke 7 warna  akan merubah warna menjadi warna putih.Jadi ketika cahaya matahari dibiaskan, maka akan menjadi pelangi, tapi ketika digabung kembali, akan normal menjadi warna putih seperti yang kita lihat dengan mata telanjang.



Kesimpulan


Ketika sinar matahari membentur partikel air atau kaca, sinar tersebut berubah arah (dibiaskan) oleh butiran air di udara. 

Adanya perbedaan panjang gelombang dan perbedaan sudut ketika sinar matahari dibiaskan meyebabkan warna-warna pada sinar matahari menyebar dan terpisah. 

Ternyata, ada sinar matahari yang memantul kembali atau lebih tepatnya dipantulkan. Pada saat sinar matahari datang lagi menembus air saat hujan, cahaya tersebut dibiaskan lagi. Inilah yang menyebabkan terjadinya pelangi.

Demikianlah pembahasan kita mengenai Contoh laporan percobaan membuat pelangi kali ini, semoga kamu bisa terbantu dengan contoh yang kosngosan berikan diatas. Selamat mencoba dan jangan pernah menyerah bila belum berhasil ya!

Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya