Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

21 Contoh Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di Lingkungan Masyarakat

Apa saja contoh perilaku hidup sehat dan bersih di lingkungan masyarakat? PHBS adalah pola hidup sehari hari yang dilakukan atas dasar kesadaran dalam menjaga kesehatan diri sendiri dan keluarga disekitar kita. Pola hidup ini sangat bermanfaat dan tentu saja bisa meningkatkan kesehatan lingkungan dan angka harapan hidup masyarakat. 

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini, kosngosan.com akan memberikan beberapa referensi sikap hidup bersih dan sehat yang bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari hari, baik itu di dalam rumah (keluarga), di lingkungan sekitar, sekolah, kampus hingga tempat kerja.

Untuk penerapan pola hidup tersebut bisa diaplikasikan pada ruang lingkup rumah tangga, sekolah, tempat kerja atau kantor, di tempat umum, dan di fasilitas pelayanan kesehatan, seperti posyandu atau rumah sakit. Tentu saja ini membutuhkan kerjasama antar pihak supaya program kesehatan ini bisa berjalan dengan baik

Adapun beberapa perilaku hidup sehat dan bersih bisa meliputi perilaku yang dilakukan seperti memelihara dan meningkatkan kesehatan dengan cara olah raga teratur, menghindari kebiasaan yang berisiko menimbulkan penyakit, melindungi diri dari ancaman yang menimbulkan penyakit sertai berpartisipasi aktif dalam gerakan kesehatan masyarakat secara luas.


Contoh PHBS di Lingkungan Masyarakat

contoh perilaku hidup bersih sehat di lingkungan masyarakat

Baiklah langsung saja to the point, bagaimana sih contoh perbuatan yang mencerminkan perbuatan hidup sehat dan bersih dalam sehari hari. 

Kalau kamu merasa beberapa dibawah ini belum kamu lakukan, maka segeralah untuk menerapkannya. Atau bagi yang sudah menerapkannya, konsisten dan tingkatkan kualitas pola hidupnya menjadi lebih baik lagi :


Olahraga yang Teratur

Olahraga teratur bisa membuat tubuh sehat dan kuat. Selain merupakan salah satu contoh hidup sehat, olahraga yang teratur minimal 30 menit setiap hari dapat membuat pertahanan antibodi tubuh lebih meningkat. 

Olahraga juga bisa menjaga berat badan sobat kósngosan agar tetap stabil. Olahraga teratur juga dapat menjaga kesehatan kulit, meningkatkan kesehatan dan memperbaiki kualitas tidur dan pola tidur.

Baca juga : Contoh Menu Makanan 4 Sehat 5 Sempurna


Pengelolaan Sampah yang Baik

Sebagai manusia modren, kita harus bisa memilah sampah dan memastikan pengelolaan sampah yang tepat di lingkungan kita Salah satunya adalah penggunaan tempat sampah, dan memilah mana sampah plastik, sampah organik dan jenis lainnya. Hal ini dapat membantu mengurangi polusi lingkungan dan penyebaran penyakit di lingkungan masyarakat.


Penggunaan Toilet yang Layak

Fasilitas MCK menjadi kebutuhan dasar manusia zaman sekarang. Oleh karena itu, salah satu contoh PHBS adalah menggunakan toilet yang bersih dan aman serta mendukung upaya pembangunan fasilitas sanitasi yang memadai untuk lingkungan masyarakat, terutama di perkotaan dan lingkungan padat penduduk.


Ikut Vaksin dan Imunisasi

Contoh perilaku hidup bersih dan sehat di lingkungan masyarakat lainnya adalah terlibat aktif dan mengajak keluarga ke dalam program imunisasi dan vaksinasi yang sesuai dengan usia dan jadwal. Hal ini supaya bisa membantu melindungi diri dan keluarga dari penyakit berbahaya yang mungkin bisa menyerang


Tidur tepat waktu dan tidak Begadang

Tidur teratur merupakan salah satu perilaku hidup sehat yang baik. Tidur sebelum jam 10 malam sangat baik untuk kesehatan tubuh. 

Selain itu tidur teratur dan cukup dapat membuat mekanisme tubuh dan metabolisme dalam tubuh bekerja dengn baik. 

Mengatur jam tidur yang baik seperti contoh sempatkan tidur siang minimal 15 menit setiap hari. Tidak tidur terlalu larut di atas jam 10 juga dapat menghindari kamu dari berbagai jenis penyakit.

Saat begadang terlalu sering, tubuh yang seharusnya istirahat, memaksakan diri untuk bekerja. Sehingga saat ada gangguan seperti bakteri atau virus jahat yang masuk ke dalam tubuh, tubuh akan susah untuk menanganinya dan kamu akan lebih rentan untuk diserang penyakit-penyakit tersebut


Waktu Tidur Cukup (8 Jam)

Tidur yang cukup sangat baik untuk tubuh, namun tidur terlalu lama atau lebih dari 8 jam juga dapat berdampak buruk bagi tubuh. 

Usahakan tidur malam yang cukup yaitu 8 jam setiap malamnya. Tidur terlalu lama dapat mengganggu kesehatan dan dapat mengganggu konsentrasi kamu.

Selain masalah tidur malam yang terlalu lama, tidur siang yang terlalu lama juga dapat berdampak buruk yang tidak boleh disepelekan. Usahakan untuk mengatur jam tidur siang kamu sekitar 15 atau 20 menit. Sehingga kualitas tidur kamu saat malam juga dapat meningkat.


Tidak Merokok dan Minum Alkohol

Merokok tidaklah berdampak buruk bagi diri sendiri saja, namun merokok juga dapat berbahaya bagi orang di sekitar dan lingkungan. 

Rokok dan minuman beralkohol mengandung banyak zat beracun yang dapat mengganggu kesehatan. Efek rokok yang tidak langsung di dalam tubuh dapat membuat pelaku kecanduan dengan rokok. 

Namun tanpa disadari rokok dan juga sering minum alkhol dapat membuat sobat kosngosan mengalami sistem kekebalan tubuh yang semakin hari semakin melemah, sehingga penyakit-penyakitpun berdatangan. 

Tidak merokok dan minum minuman keras dapat membantu kamu untuk tetap hidup sehat dan bersih dan terhindar dari penyakit sehari-harinya.


Membuang Sampah Pada Tempatnya

Membuang sampah di tempat pembuangan ahir mempengaruhi kesehatan hidup. Hal sepele ini sering diabaikan oleh beberapa orang. 

Dimana menimbun sampah di dalam ruangan selama berhari-hari dapat mengundang serangga dan bakteri berbahaya di dalam rumah. 

Sehingga dapat mengundang penyakit yang dapat menular. Usahakan membuang sampah setiap hari supaya tidak terjadi pembusukan dan membuat bau yang tidak sedap di dalam ruangan.


Cuci Tangan dengan Air Mengalir dan Sabun

Setiap bepergian, atau keluar rumah, usahakan untuk mencuci tangan lagi saat memasuki rumah atau ruangan. Cuci tangan dengan air bersih dengan sabun dan air yang mengalir. 

Hal ini dapat membantu bakteri atau virus yang menempel di tangan tersapu oleh aliran air. Mencuci tangan dengan sabun terbukti 95 % lebih efektif membunuh bakteri dan virus penyebab penyakit dari pada mencuci tangan dengan air saja. Sehingga perilaku ini dapat menjadi salah satu perilaku hidup sehat dan bersih.


Makan Makanan Bergizi dan Organik

Perilaku hidup bersih dan sehat berikutnya yaitu makan makanan yang seimbang. Makanan yang mengandung sayur, buah dan nutrisi yang lengkap setiap harinya. 

Makan sayur dan buah setiap hari membantu tubuh kamu untuk meregenerasi matinya sel-sel di dalam tubuh dengan baik. Makan sayur dan buah setiap dapat menjaga dan meningkatkan sistem kekebalan dalam tubuh.


Minum cukup Air Putih

Minum air putih yang cukup setiap hari. Minimal 1 liter setiap hari bisa membantu tubuh menghidrasi air yang masuk dengan baik. Minum cukup air putih juga dapat menjaga kesehatan dan keseimbangan cairan di dalam tubuh.

Selain itu melakukan contoh dari hidup sehat yang satu ini juga dapat membantu merawat kulit sobat kosngosan menjadi lebih cantik dan glowup. 

Sebab minum air putih yang cukup dapat menjaga fokus tetap terjaga sepanjang hari di sekolah maupun di tempat kerja..


Kurangi Makan Fast Food / Junk Food

Pada umumnya makanan fast food dibuat dengan mengunakan bahan-bahan yang murah dan menggunakan bahan olahan. 

Pembuatan makanan ini juga ditambahkan dengan gula dengan kandungan lemak yang tinggi. Makanan yang diolah menjadi fas food ini tidak baik untuk tubuh jika dimakan setiap hari. 

Dimana dampak dari makan fast food adalah beresiko mengidap penyakit berbahaya. Seperti contoh berisiko terkena kanker, serangan jantung dan penyakit bahaya lainnya. hal iini akan terjadi jika kamu tidak megikuti makan makanan fast food dengan olahraga dan makan buah-buahan.


Rutin Minum Vitamin

Minum vitamin setiap hari dapat bermanfaat positif bagi tubuh. Vitamin bisa menjaga kesehatan dan memperbaiki sel-sel kulit yang mati. Jika tidak minum vitamin, solusinya adalah dengan memenuhi makanan yang seimbang dan mengandung vitamin.

Selain menjadi salah satu contoh hidup sehat, minum vitamin atau makan makanan yang mengandung vitamin setiap hari dapat memberikan segudangg manfat untuk tubuh. Salah satu contohnya yaitu dapat membuat tubuh menjadi segar dan bugar, mencegah stress dan meningkatkan mood setiap saat.


Menyeimbangkan Pekerjaan, Istirahat dan Kehidupan Pribadi

Pekerjaan dan kehidupan rumah harus seimbang. Dimana porsi untuk bekerja harus sesuai dengan porsi waktu kehidupan rumah. 

Saat waktu bekerja, maka sobat kosngosan bisa menggunakan untuk bekerja. Kemudian saat pulang ke rumah, maka gunakan waktu istirahat, quality time dengan teman-teman dan keluarga. selain itu gunakan waktu yang cukup untuk istirahat.


Melakukan Meditasi atau Yoga

Meditasi adalah salah satu olahraga yang dapat membuat pikiran dan jiwa kamu lebih tenang dan rileks. Dimana untuk ketenangan jiwa dan pikiran dapat berpengaruh terhadap kelangsungan hidup seperti saat bekerja dan kegiatan lainnya

Selain itu Meditasi juga dapat memberikan kesehatan yang lebih dari pada orang-orang yang tidak melakukan meditasi.


Mengurangi Makanan Kalengan dan Sachet

Jika dikonsumsi dalam jangka waktu yang lama dan terus menerus dapat mempengaruhi kesehatan. Makanan dalam kaleng mengandung pengawet yang dapat mengganggu kesehatan. 

Masalah yang diakibatkan yaitu masalah pencernaan, keracunan karena makan terlalu banyak dalam waktu yang terus menerus, selain itu tubuh juga dapat meningkatkan pertumbuhan sel kanker.


Travelling

Travelling atau berkunjung ke tempat wisata dengan tujuan piknik atau rekreasi bisa memberikan kesehatan mental untuk kamu yang sedang mengalami streess atau depresi karena beban kerja atau kuliah. 

Kamu tidak perlu travelling ke luar negeri jauh jauh. Cukup dengan mengunjungi tempat wisata di daerah mu, seperti misalnya kolam mandi, air terjun, pemandian air panas, bukit, cafe dan sebagainya


Mandi Rutin Setiap Hari

Mandi adalah salah satu kegiatan yang bersih dan menyehatkan. Karena membersihkan tubuh adalah suatu kebutuhan, maka kamu harus membiasakan diri mandi 2 kali sehari, pagi dan sore.

Tubuh yang bersih, akan terhindar dari virus dan bakteri yang bisa mengakibatkan tubuh terserang penyakit. Mandi juga bisa membersihkan tubuh dan membuat kulitmu tampak bersih dan terawat


Memulai Mencintai Diri Sendiri

Mulai mencintai diri kamu sendiri adalah awal dari segala perilaku hidup sehat dan bersih. Saat kamu mulai mencintai diri kamu sendiri itu artinya kamu akan berusaha untuk menjaga kesehatan dan kebersihan diri dan lingkungan. 

Selain itu kamu akan menjaga makan makanan yang sehat dan baik, tidak makan fast food setiap hari. Menyeimbangkan makanan yang disantap setiap hari. Menjaga pola tidur dan menjaga perilaku hidup sehat dan bersih setiap hari.


Rajin Membersihkan Rumah dan Pekarangan

Lingkungan tempat tinggal menjadi salah satu tempat yang rawan terkena penyakit apabila tidak dibersihkan secara rutin. Misalnya air yang menggenang, akan menjadi tempat untuk nyamuk bersarang, atau kotoran dari berbagai hewan liar yang tidak dibersihkan, dan sebagainya. 

Oleh karena itu, sobat kosngosan bisa membuat jadwal piket untuk membersihkan pekarangan rumah, kamar dan ruangan lain yang menjadi tempat tinggal kita


Contoh PHBS lainnya

Sebenarnya PHBS itu jumlahnya banyak sekali. Ada pun beberapa contoh lainnya yang bisa kalian jadikan referensi, antara lain yaitu :

  • Mengkonsumsi makanan beraneka ragam yang bergizi
  • Meminum Tablet Tambah Darah
  • Mengkonsumsi garam beryodium
  • Memberikan bayi dan balita Kapsul Vitamin A. 
  • Membuang sampah pada tempatnya
  • Rutin untuk Membersihkan Kamar
  • Dan masih banyak lagi setiap orang ianjurkan untuk melaksanakan semua perilaku kesehatan diatas.


Kata Penutup

PHBS di lingkungan masyarakat yang sudah dijelaskan oleh kosngosan diatas, adalah sekumpulan perilaku kesehatan dan kerbersihan yang dilakukan atas kesadaran sehingga kamu dapat menolong dirinya sendiri di bidang kesehatan dan berperan aktif dalam kegiatan yang berhubungan dengan kesehatan. 

Demikian pembahasan kita kali ini, semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk klik tombol share dan bookmart haalaman kosngosan kali ini ya, terimakasih

Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya