Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Usaha yang Cocok di Sekitar Tempat Wisata

Berikan contoh usaha yang muncul di dekat daerah wisata! Ini adalah de bisnis yang berkaitan dengan pemanfaatan sumber daya di sekitar objek pariwisata. Bisnis ini menjadi salah satu peluang yang bisa dijadikan sebagai sumber penghasilan utama maupun sampingan.

Usaha yang cocok di sekitar tempat wisata adalah usaha yang biasanya cocok untuk tempat pariwisata, seperti pantai, gunung, lembah, pemandangan alam, dan objek lainnya karena akan memberikan banyak ide jualan yang menggiurkan untuk dicoba. 

Lokasi usaha yang tepat dan strategis menjadikan suatu usaha lebih cocok untuk digeluti, begitu juga dengan usaha tempat wisata. Tentu bidang ini berhubungan dengan kebutuhan wisatawan yang datang berkunjung ke tempat tersebut

Menurut wikipedia, Tempat Wisata adalah segala lokasi dengan daerah tujuan wisata yang menjadi daya tarik agar orang mau datang berkunjung ke tempat tersebut untuk healing dan berlibur. 

Tempat wisata adalah julukan bagi tempat dengan keadaan alam yang punya sumber daya bidang wisata yang secara alami atau sengaja dibangun sampai mempunyai daya tarik ddan sering dikunjungi wisatawan.

Usaha tempat wisata adalah bisnis selalu menjanjikan di berbagai daerah. Selain untuk mendapatkan penghasilan pribadi, berbisnis dibidang ini juga dapat mendatangkan income untuk daerah itu sendiri secara massif

Bagi yang sudah yakin untuk memulai bisnis di tempat wisata, dan tentunya memiliki modal yang cukup, kamu bisa dengan segera mengembangkan bisnis seperti jualan, sewa menyewa dan memanfaatkan jasa, seperti yang dijelaskan dibawah ini


Ide Usaha di Tempat Wisata

berikan contoh usaha yang muncul di dekat daerah wisata

Namun banyak orang yang masih bingung tentang jenis usaha apa yang akan dipilih, seperti usaha di daerah pegunungan, maka kamu bisa pilih salah satu atau lebih jenis bisnis seperti di bawah ini.


Penginapan Hotel

Hotel merupakan bangunan yang memiliki banyak kamar untuk tempat menginap bagi orang-orang pendatang dan memberikan uang sebagai imbalan.

Para wisatawan dari luar daerah terutama yang jaraknya jauh tentu saja mencari penginapan untuk tidur dan beristirahat.

Maka bisnis hotel adalah salah satu bisnis yang menjanjikan di kalangan wisatawan. Selain menyediakan penginapan, hotel juga menyediakan sarapan dan berbagai menu makanan. 

Beberapa hotel besar malah sudah menyediakan fasilitas berbagai macam keperluan. Karena yang namanya penginapan seperti hotel atau wisma, merupakan kebutuhan utama dan jadi bisnis di tempat wisata yang paling utama.


Homestay

Jika kamu mau penginapan yang lebih ramah dikantong, ada yang namanya homestay. Homestay adalah layanan penginapan yang bangunannya berbentuk rumah.

Kamu bisa berbagi rumah dengan wisatawan yang datang. Berbeda dengan hotel, homestay lebih ringan karna tidak harus selalu memberikan layanan penginapan setiap hari dan tidak perlu menyediakan sarapan/makanan pula.

So, untuk usaha homestay ini tidak perlu modal yang besar, cukup sediakan ruangan yang tidak dipakai di rumah, itu sudah bisa disewakan sebagai tempat nginap wisatawan.


Sewa Kenderaan Sepeda Motor

Untuk para wisatawan yang datang berkunjung dengan menggunakan jasa angkutan umum seperti bus atau travel tentu saja sesampainya di lokasi tempat wisata membutuhkan kendaraan untuk menjelajahi satu persatu tempat wisata yang telah dilist.

Walaupun ada transportasi umum di daerah tersebut namun terkadang kita bisa kewalahan menunggu sehingga dapat mengulur waktu dan membuat liburan jadi tidak efisien.

Dengan menyewa kendaraan jenis sepeda motor ini, para wisatawan akan merasa lebih bebas untuk mengunjungi tempat-tempat wisata, sesuai waktu yang bisa kita atur sendiri.


Sewa Sepeda

Selain sepeda motor, rental sepeda juga bisa dijalankan di daerah wisata. Apalagi sobat kosngosan yang bertempat tinggal di dekat hotel atau homestay

Hal ini tidak menutup kemungkinan wisatawan yang berbondong-bondong ingin touring menggunakan sepeda, misal di daerah pegunungan atau bukit, alangkah indahnya berkeliling menghirup udara segar dengan menggunakan sepeda.

Tentu saja sepeda lebih menyenangkan karna tidak mengakibatkan polusi udara, dan pastinya biaya juga lebih murah dong. 

Lebih hemat biaya sewa dan tidak perlu membeli bahan bakarnya, bonusnya kita sudah sekaligus berolahraga.


Jasa Tukang Ojek

Disamping sepeda motor dan sepeda manual, wisatawan yang berkunjung dapat juga meminta jasa ojek untuk mengantarkan ke tempat wisata.

Sebagian wisatawan yang sudah pernah dan hapal dengan tempat wisata di suatu wilayah akan mudah menyewa kendaraan seperti sepeda motor atau sepeda.

Akan tetapi wisatawan yang belum pernah dan tidak tahu tempat-tempat wisatanya bisa juga menyewa sepeda motor dan sepeda manual yaitu dengan cara menggunakan gadget untuk membantu mencari lokasi wisata.

Namun jika kamu ingin berlibur dengan simple tanpa harus repot-repot menggunakan gadget dengan aplikasi tertentu, kamu lebih cocok menggunakan jasa ojek. 

Kamu tinggal sebut lokasi, maka abang ojek akan mengantarkan ke tempat tujuan.


Tour Guide

Tour guide atau pemandu wisata biasanya diperlukan di tempat wisata yang bersejarah. Sobat kosngosan bisa mencoba jasanya di tempat wisata seperti candi, museum, bangunan tua, cagarbudaya, dll.

Tour guide bertugas mendampingi wisatawan, menceritakan dan memberi informasi mengenai kawasan destinasi wisata. 

Tour guide adalah salah satu contoh bisnis tempat wisata dan untuk memulainya, semestinya sobat kosngosan menguasai bahasa internasional dan daerah agar dapat bekerja secara profesional.


Jualan Kuliner

Wisatawan tidak akan lepas dari yang namanya kuliner. Tiap daerah memiliki masakan khas tertentu. 

Normalnya setiap wisatawan yang datang pasti mencoba mencicipi beberapa masakan yang paling khas dari daerah wisata yang dikunjunginya.

Olahan makanan setiap daerah berbeda-beda, terkadang komposisi dan bumbunya sama tetapi cara dan tehnik berbeda.

Ada juga kuliner yang sama tetapi nama di tiap daerah berbeda. Kemudian tak jarang ditemukan masakan yang sama sekali belum kita kenal sehingga membuat kita ingin mencoba masakan itu karna tak pernah kita makan sebelumnya.

Kuliner dari Bali misalnya sate lilit dan ayam betutu, atau daun singkong tumbuk dan ikan arsik dari Sumatera Utara. Bisnis kuliner menjadi salah satu bisnis yang tiada matinya. Maka jangan ragu untuk memulai bisnis ini.


Jasa Penyewaan Alat Diving

Laut adalah salah satu tempat wisata yang digemari banyak orang, liburan di laut tidak hanya menyenangkan dan menciptakan hormon bahagia, laut juga memanjakan mata kita dengan pemandangannya yang menakjubkan.

Bermain di pantai juga dipercaya menghilangkan stres. Pasir pantai disebut dapat meluruhkan sel kulit mati di kaki. Salah satu bisnis di tempat wisata adalah membuka toko rental perlengkapan diving

Hampir tiap wisatawan memilih laut untuk kunjungan liburannya. Bagi kamu yang ahli dalam menyelam, kamu bisa membuka bisnis penyewaan alat diving.

Wisata alam bawah laut yang menantang, bisa kamu upayakan menjadi lahan usaha. Siapkan alat menyelam yang lengkap

Kamu juga harus siapkan tim yang sudah terlatih untuk menjadi pasukanmu sebagai instruktur penyelam bagi wisatawan yang berminat.


Memproduksi Kerajinan

Layaknya oleh-oleh, kerajinan tangan juga kerap diminati oleh pengunjung tempat wisata. Sesuaikan dengan ciri khas dari daerah tersebut.

Pajangan, boneka, baju, tas dan sepatu bisa dimodifikasi menjadi unik dan menarik, kemudian disematkan embel-embel bahasa khas dari daerah tersebut.

Kamu bisa memproduksi sendiri dengan melibatkan tangan tangan kreatif, atau memilih menjadi distributor dan reseller saja untuk dipajang di etalase dekat tempat wisata


Jasa Fotografi

Sebenarnya di zaman now yang canggih seperti saat sekarang, orang-orang sudah sangat biasa berfoto kapanpun dan dimanapun terlebih tempat wisata, pastinya ini sudah termasuk hal nomor satu untuk dipersiapkan.

Kecanggihan ponsel yang dimiliki membuat proses dokumentasi menjadi sangat mudah, bahkan aplikasi untuk mengedit, merias dan mempercantik wajah juga sudah lengkap tersedia. 

Tetapi ada para orangtua yang mau menerima jasa fotografi ini karena mereka ingin fotonya langsung jadi alias dicetak.

Berbeda untuk kalangan model, publik figur (artis) dan selebgram, mereka kadang datang untuk pekerjaan, sehingga harus menyewa jasa fotografi. Untuk menjadi fotografi handal wajib gunakan kamera yang bagus dan canggih.


Menyediakan Lahan Parkir

Apabila sobat kosngosan memiliki lahan kosong di tempat wisata, ada baiknya kamu membuka lahan parkir untuk para wisatawan.

Jika ramai pengunjung, mereka akan kewalahan mencari lahan parkir, kamu tinggal arahkan ke tempat parkir yang telah disediakan. 

Ini jadi salah satu contoh bisnis tempat wisata yang tanpa modal (hanya modal lahan menganggur saja) Lumayan kan satu kenderaan sekali parkir dapat 5000 - 10.000 an per jam atau disesuaikan saja dengan pasaran tarif parkir


Menyediakan Toilet Umum

Saat liburan semester anak sekolah, akhir tahun atau lebaran biasanya banyak orang sekeluarga ke tempat wisata, beberapa malah menggandeng kerabat yang lain untuk bersamaan menikmati holiday.

Nah, menyediakan toilet umum di dekat tempat wisata bisa memberikan penghasilan tambahan untuk kamu. Tidak perlu mengeluarkan tenaga, kamu cukup duduk manis terima setoran dari mereka.


Membuka Kios dan Counter

Disekitar tempat wisata, kita juga bisa buka kios berupa makanan dan minuman dingin, mungkin saja di hari yang cerah nan panas para wisatawan menginginkan minuman kaleng yang dingin

Atau ketika pengunjung sedang lapar mau makanan cepat siap saji seperti mie kemasan yang tinggal seduh air panas. Tidak cuma makanan dan minuman, tambahkan juga counter mini untuk para wisatawan yang kehabisan saldo.


Jasa Event Organizer

Sudah tidak jarang kita dengar ada yang menyelenggarakan pesta di tempat wisata. Baik itu pesta pertunangan, pesta pernikahan, pertemuan bisnis, dsb.

Jadi sepertinya jasa event organizer ini juga cukup perlu, karena tidak mudah bagi pendatang untuk mempersiapkan segalanya tanpa bantuan orang sekitar tempat tersebut.


Menjual Cinderamata

Kita bisa menjual oleh-oleh atau buah tangan yang khas dari daerah wisata. Baik itu berupa benda atau juga makanan dan jajanan.

Oleh-oleh baiknya dikemas (dipacking) dengan cantik dan rapi supaya para wisatawan tertarik dan terkesan untuk membelinya.

Oleh oleh tak harus yang mahal-mahal, kita bisa produksi oleh-oleh yang ekonomis, antara lain, mainan kunci, baju atau sendal bermotif khas daerah tersebut misal motif batik dari jogja atau gambar atap bergonjong dari minangkabau.

Oleh-oleh kue bisa menjadi pilihan sobat kosngosan, karena juga sangat sering menjadi serbuan para wisatawan, karna bisa dibagi-bagi untuk banyak orang.


Bisnis Tempat Wisata Lainnya

Usaha Tempat Wisata

Beberapa contoh usaha bidang pariwisata lainnya antara lain :

  • WiFi Coin
  • Vending Machine
  • Play Kids
  • Sewa Odong Odong
  • Sewa Remote Control Mobil mobilan
  • Tempat Air Soft Gun
  • Sewa Perlengkapan Drone, Kamera dan lainnya
  • Jasa Pijat Refleksi
  • Dokter atau tenaga medis panggilan
  • Warnet dan Sewa PS, dll


Kesimpulan

Demikianlah contoh usaha di tempat wisata bagi pengunjung kosngosan yang berada dekat dengan tempat wisata. Memulai bisnis di tempat wisata memang potensial, dan akan memberikanmu banyak keuntungan.

Terlebih itu merupakan tempat wisata yang selalu berkembang dan maju. Kamu bisa mendaftarkan bisnismu ke internet agar lebih mudah ditemukan dan dikenal. 

Semoga bermanfaat, dan jangan lupa untuk klik tombol share untuk dibagikan ke teman teman di sosial media mu ya, bookmart juga di browser kalian

Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya