Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Daftar Internet, Mobile dan SMS Banking Bank Riau Kepri

Bank Riau Kepri adalah salah satu bank pembangunan daerah (BPD) yang ada di Indonesia yang berasal dari provinsi Riau dan Provinsi Kepulauan Riau. Bank ini berpusat di Pekanbaru dan berkembang memiliki banyak nasabah lokal. kali ini kita akan membahas Bagaimana cara mendaftar Internet Banking Bank Riau Kepri yang bisa kamu simak pembahasannya di bawah ini.

Salah satu bank lokal yang memiliki nasabah terbanyak di indonesia adalah Bank Riau Kepri. banknya cukup terkenal di Provinsi Riau dan Kepulauan Riau. kedua daerah ini memang mencakup daratan Melayu dan sangat erat kaitanya dengan masyarakat melayu yang ada di Riau dan Kepulauan Riau.

Bank Riau Kepri didirikan pada tahun 1961 dengan nama PT Bank Pembangunan Daerah Riau. Bank ini secara resmi sebagai Bank Milik Pemerintah Daerah Riau. Hingga kini menjadi Perseroan Terbatas dan memiliki banyak nasabah yang tersebar baik di provinsi Riau maupun Kepulauan Riau.

Ada beberapa jenis tabungan yang tersedia pada bank riau kepri diantaranya adalah :

  1. Tabungan Sinar (Simpanan Amanah Riau), tabungan modern untuk perorangan yang dilengkapi sarana kartu ATM yang dapat diambil dimana saja
  2. Tabungan Sinar Pendidikan, tabungan berjangka dengan setoran bulanan dan jangka waktu menabung yang disesuaikan dengan kemampuan dan kebutuhan nasabah disertai dengan manfaat perlindungan asuransi.
  3. Tabungan Sinar Belia, simpanan perorangan dalam mata uang rupiah diperuntukkan khusus bagi pelajar dan mahasiswa
  4. Tabungan Sinar Community, melayani transaksi perbankan yang bekerjasama dengan yayasan, perkumpulan ataupun organisasi kemasyarakatan 
  5. Tabungan Sinar Delima, simpanan perorangan dan perusahaan dalam mata uang rupiah, yang memberikan keuntungan maksimal berupa bunga tinggi
  6. Tabungan Sinar KPE, simpanan perorangan dalam mata uang rupiah, diperuntukkan khusus bagi Pegawai Negeri Sipil untuk wilayah propinsi Riau dan Kepulauan Riau
  7. TabunganKu, tabungan untuk perorangan dengan persyaratan mudah dan ringan yang diterbitkan secara bersama oleh bank-bank di Indonesia

Cara Daftar mB, iB dan SMS Banking Bank Riau Kepri


internet banking riau kepri

Saat ini, bank Riau Kepri belum memiliki layanan internet banking dan sms banking. Namun jangan khawatir, seperti yang ada pada Bank konvensional lainnya, Bank Riau Kepri memiliki fasilitas mobile banking untuk nasabahnya.

Fasilitas ini bisa kamu miliki apabila kamu sudah memiliki akun rekening di Bank Riau Kepri. kamu yang ingin menggunakan fasilitas ini bisa mengikuti beberapa prosedur pendaftaran yang ada di bawah ini.

Baca juga : Panduan Daftar di Bank Nagari Sumbar


Langkah 1 :

Adapun langkah pertama, sobat kosngosan harus memenuhi persyaratan perangkat mobile (android) untuk mengakses dan menikmati mobile banking bank riau kepri ini yaitu sebagai berikut :

  1. Minimum OS Android 4.0 (Ice Cream Sandwich)
  2. Mengunduh aplikasi Bank Riau Kepri MBanking  pada alamat yang tertera di struk ATM, atau langsung melalui  Google Play Store atau Blackberry World.

Sementara untuk perangkat iPhone, kalian cukup searching aplikasi "Bank Riau Kepri" di pencarian di apple store milik kalian masing masing.


Langkah 2 :

Kemudian lengkapi persyaratan seperti yang ada dibawah ini :

  1. Kartu ATM
  2. Smartphone dan Nomor HP yang aktif
  3. Alamat email aktif
  4. Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  5. Buku tabungan

Langkah 3 :

Selanjutnya kamu bisa mendaftar pertama kali lewat mesin ATM di seluruh cabang Bank Riau Kepri dan mengaktifkan fitur mB seperti mendaftar mobile bangking pada biasanya


Langkah 4 :

Lalu kamu bisa segera mendatangi kantor cabang bank riau kepri terdekat yang ada di tempat tinggalmu, dengan langsung mendatangi customer service -nya


Langkah 5 :

Download aplikasi mobile banking bank Riau Kepri untuk platform Android disini sementara untuk platform BlackBerry disini. Setelah itu install aplikasi tersebut, masuk menggunakan akun yang sudah didaftarkan lewat atm.


Langkah 6 :

Setelah melakukan registrasi M-banking di ATM Bank Riau Kepri terdekat, maka kamu perlu mengaktivasi Bank Riau Kepri M-banking di Kantor Cabang untuk mengaktifkan seluruh layanan Bank Riau Kepri M-Banking.


Manfaat Mobile Banking Bank Riau Kepri

Adapun manfaat dalam penggunaan mobile banking bank riau kepri ini adalah sebagai berikut :

  • Informasi saldo
  • Transfer antar rekening
  • Transfer antar bank (Prima dan Bersama)
  • Pembayaran tagihan (Telkom, Mobile, TV Berlangganan, dll)
  • Informasi 5 transaksi rekening terakhir
  • Fasilitas inbox history transaksi pada aplikasi Mbanking sesuai kapasitas memory smartphone
  • Notifikasi Transaksi dikirim melalui email nasabah
  • Pembelian (Mobile Prepaid, TV Voucher, dll)

Untuk Informasi lebih lanjut, sobat kosngosan bisa menghubungi Kantor Cabang Bank Riau Kepri terdekat, melalui Email: corsec@bankriaukepri.co.id atau lewat media sosial :

Instagram : bankriaukepri.co.id
Facebook : bankriaukepri.co.id
Twitter : bankriaukepri.co.id
Youtube : bankriaukepri.co.id

Baca juga : Cara Mendaftar Internet Banking Bank Mega Terbaru


Kata Penutup


Bank BPD Riau Kepri merupakan bank milik daerah yang dimiliki sekaligus oleh dua provinsi dengan kebudayaan melayu di pulau Sumatera. Bank ini tergolong yang memiliki nasabah banyak dan penghasilan tinggi. Demikianlah pembahasan Bagaimana cara mendaftar Internet Banking di Bank Riau Kepri.

Semoga dapat bermanfaat bagi kamu yang memang menjadi nasabah dari Bank Riau Kepri ini. silahkan bagikan postingan ini di media sosial milikmu untuk membantu teman-temanmu yang lain mendaftar Internet Banking juga. Terima kasih telah mengunjungi blog kosngosan ini.
harahap reza
harahap reza Saya adalah seorang content creator pemula yang masih banyak harus belajar hal baru