Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

25 Ide Topik Podcast yang Belum ada di Indonesia

Apa saja contoh tema podcast yang menarik dan masih jarang ada di Indonesia? Mungkin sebagian dari kita sering mendengar istilah “podcast” dan mengetahui beberapa tokoh tanah air sering menyajikan konten ini melalui kanal YouTube pribadi mereka. Sebenarnya apa sih pengertian dari istilah ini ? dan kenapa bisa membludak seperti sekarang ?

Jadi, penamaan podcast sendiri berawal dari berbagai macam pengertian. Pertama, kata ‘pod’ pada podcast dapat berarti personal on demand, kedua podcast sendiri merupakan penggabungan dari kata ipod dan broadcast.

Makna dari podcast sendiri adalah rekaman audio yang berasal dari host yang dapat diputar berulang-ulang kapanpun dan dimanapun. Karena saat ini konten podcast sudah sangat menjamur, sebagai content creator, kamu harus pintar-pintar memilih mana yang unik, lucu, hindari yang sudah banyak pesaing dan sesuaikan dengan target pasarmu (misalnya konten percintaan, motivasi atau sekolah untuk remaja, mahasiswa, dll)

Karena basic dari konten ini adalah Audio, maka sebenarnya untuk membuat subtansi dari podcast sang pembawa acara tidak diwajibkan untuk menampilkan gambar secara visual. Tapi karena sekarang podcast di youtube sudah banyak, tampilan visual juga dinilai penting dengan setting ruangan yang menyesuaikan dengan topik podcast-nya

Maka platform yang dapat digunakan para conten creator untuk menyalurkan karya mereka diantaranya adalah Anchor, Spotify dan Spoon. Podcast sendiri mulai digemari di Indonesia saat beberapa kalangan ramai mengundang narasumber untuk menceritakan kisah hidup mereka.


Ide Topik Podcast yang Menarik

ide topik podcast yang menarik

Baca juga Contoh Desain Ruangan Podcast berikut. Dan buat sobat kosngosan yang saat ini sedang mencari inspirasi tema podcast yang jarang ditemui bahkan belum ada di Indonesia, mari simak rekomendasi list dibawah ini :


Anime Keluaran Terbaru

Julukan yang sering digunakan bagi pecinta kebudayaan Jepang adalah wibu, kata ini berasal dari serapan bahasa Inggris ‘waeboo’.

Bagi wibu, pembahasan seputar animasi sangat penting karena anime dan manga termasuk kedalam salah satu culture Jepang yang paling menarik.

Selain itu, alur cerita dalam anime dan manga biasanya dibuat luarbiasa dengan berbagai macam genre diantaranya romance dan fantasi. Sehingga topik obrolan ini dapat relate dengan pecinta anime.


Podcast Mantan Napi

podcast mantan napi

Apa yang ada di benak kita saat mengetahui mantan napi keluar dari rutan? Berbagai macam stigma yang diberikan oleh masyarakat terkadang akan selamanya melekat.

Padahal kita tak pernah tau apa yang sedang mereka alami dan sedang terjadi, manusia tidak selamanya buruk dan sudut pandang yang seperti ini sangat penting untuk digali.


Gaya Hidup Minimalis dan Simple

Kehidupan konsumtif dan ketergantungan akan suatu barang terkadang akan sangat merepotkan dan melelahkan.

Tak jarang demi memenuhi gaya hidup, orang-orang akan berlomba-lomba untuk membeli barang-barang branded dan mewah.

Bahkan fenomena flexing sekarang ini sangat santer wara-wiri di media sosial. Sehingga jumlah pengeluaran dan pendapatan yang dihasilkan menjadi jomplang, maka edukasi mengenai prinsip hidup minimalis dan simple sangat penting untuk disuarakan


Perbandingan Agama

perbandingan agama

SARA (Suku Ras dan Agama) mungkin akan menjadi salah satu topik yang sensitif jika menjadi perbincangan di kalangan masyarakat.

Namun, kita dapat memilih dan memilah segmen apa yang dapat kita sajikan. Perbandingan agama mungkin akan menjadi informasi menarik, dalam artian kita tidak melulu harus menyimpulkan mana yang lebih baik bahkan benar atau salah. Oleh karena itu, disini peran content creator dan para narsum sangat penting saat membawa alur podcast.


Komunitas Kaki Lima

Bila kita membahas tentang jalanan, mungkin dalam benak kita akan tergambar lampu lalu lintas, gedung dan rutinitas kemacetan biasa seperti di kota-kota besar.

Akan tetapi, pernahkah sobat kosngosan mencurahkan fokus kepada para pedagang kaki lima yang mencoba mengais rejeki dari samping jalan? akan banyak kisah unik yang dapat diangkat, mulai dari aturan pemerintah hingga kerja keras mereka.


Edukasi Relathionship

Pemahaman tentang suatu hubungan yang ideal dan sehat tentunya akan menarik simpati kaula muda, apalagi bagi para pencari jodoh yang sedang gundah gulana.

Sebenarnya tidak ada patokan yang pasti bagaimana seharusnya suatu hubungan berjalan, namun edukasi yang berkaitan dengan psikologis pasangan dan diri sendiri patut diberikan agar para pasangan terhindar dari toxic relationship.


Sejarah tentang Sesuatu

Untuk ide konten seperti ini mungkin sudah banyak kita temui di platform YouTube, biasanya diterangkan dalam urutan video yang disertai dengan visual menarik dengan menampilkan momen-momen masa lampau.

Namun pernahkah kalian terfikir untuk membuat podcast yang berkaitan dengan sejarah ? entah tentang peradaban, histori, budaya hingga musik.

Dapat dipastikan bahwa konten-konten seperti ini akan lebih berfaedah dan turut serta mencerdaskan anak bangsa, dan lebih menarik lagi bila mendatangkan narasumber yang berhubungan langsung dengan topik yang sedang diulas.


Vacation Trick and Tips

Healing sudah menjadi subculture pada era kita sekarang, kegiatan ini biasanya dilakukan oleh masyarakat yang ingin melepas penat dan stress dari rutinitas harian mereka.

Umumnya, orang-orang yang ‘healing’ ini akan melakukan vacation keluar kota mengunjungi tempat-tempat aesthetic dan menyatu dengan alam.

Akan sulit bila ingin bepergian ke suatu tempat namun kita tidak mengetahui list to do dan tips seputar perjalanan yang akan kita lakukan, maka konten-konten seperti ini akan membantu para travelers yang hendak bepergian.


Seputar Wanita

Ide konten ini kemungkinan akan bersifat segmented dan mungkin viewersnya terbatas gender. Walapun demikian, topik-topik seputar feminisme layak untuk dibahas dalam sebuah podcast mengingat kedudukan wanita sekarang ini telah sejajar dengan pria.

Pertanyaan-pertanyaan seputar psikologi wanita, wanita era 4.0, wanita sebagai pemimpin dan topik-topik menarik lainya patut untuk diangkat.


Story telling

Bila biasanya anak-anak mendengarkan cerita dengan visual dan audio, bagaimana bila cerita-cerita tersebut disampaikan hanya dalam bentuk audio dengan intonasi-intonasi yang menarik.

Story telling yang dibawakan oleh host akan membangkitkan imajinasi dan sisi kreatif anak dalam menggambarkan cerita yang dibawakan.


Fotografi dan Art

Pecinta seni dan fotografi biasanya akan mencari banyak inspirasi dalam berkarya. Pembahasan seputar teknik fotografi dan teknik seni lainya akan lebih asyik bila dibahas secara detail oleh para expert.

Pembahasan seputar kelebihan dan kekurangan alat-alat foto yang digunakan akan menarik bagi para penggiat fotografi.


Sisi Lain Profesi

Cara orang dalam bertahan hidup dan mencari nafkah tentunya beragam, terkadang posisi pekerjaan tertentu yang kita anggap mapan pun ada celahnya, misalnya seorang CEO yang memimpin suatu bisnis dalam perjalananya tak jauh dari jatuh bangun.

Atau sobat kosngosan bisa mengundang orang-orang yang berkesenian bagaimana proses menghasilkan suatu karya, penerjemah bahasa bagaimana pemahaman tentang suatu cerita, dan lain sebagainya.


Sport

Pecinta olahraga pasti tidak mau ketinggalan tentang liputan-liputan atau info-info terkini seputar cabang olahraga favoritnya.

Apalagi bila yang dibahas seputar jalanya pertandingan hingga motivasi atlet untuk berjuang. Mungkin podcast seputar olahraga ini akan menjadi cukup epik bila host memberikan list pertanyaan yang tepat kepada narsum.


K-lovers

Korean wave atau hallyu adalah istilah yang biasa digunakan untuk menggambarkan minat publik terhadap kebudayaan Korea, dari segi seni dan hiburan.

Bila membahas tentang Korea, kebanyakan dari kita akan langsung terfikir drama atau Kpop. Akan tetapi, tidak ada salahnya bila dalam konten K-lovers yang kalian buat memasukan unsur sejarah atau serba-serbi Korea misalnya sistem pemerintahanya dan sistem pendidikanya.


Obrolan Khas Warung Kopi

Warung kopi tak hanya menyajikan suguhan berupa kopi, melainkan aneka macam kudapan ringan seperti gorengan dan panganan instan juga disajikan untuk menemani obrolan santai para pelanggan.

Momen seperti ini biasa digunakan untuk membahas berbagai macam obrolan seperti kopi itu sendiri, budaya, filsafat hingga topik yang lebih berat seperti agama dan politik. Pembicaraan-pembicaraan ‘khas warung kopi’ ini sangat segar dan jarang diangkat sebagai podcast.


Beberapa ide topik atau tema buat podcast yang berbeda lainnya, antara lain sebagai berikut :

Analisa Pemenang Award (seperti Grammy, Oscar, dan pentas penghargaan lainnya)

Entrepreneurship (membahas peluang usaha baru yang bisa digarap di Indonesia)

About Stock, Crypto dan Forex

Just The Zoo Of Us (konten tentang dunia hewan)

Mistery and Thriller (tentang pembahasan kasus kasus terkenal diseluruh dunia)

Fairy Tales For Children (berisi dongeng buat si kecil)

Seputar Kedirgantaraan

Let Me Google That (seputar fakta unik yang belum banyak orang tahu)

Conspiracy Guys (membahas konten konspirasi)


Baca juga : Tips Merawat Perlengkapan Audio Podcast supaya Awet


Bagian Kesimpulan

Demikian beberapa contoh ide untuk membangun konten supaya bisa menjadi podcaster profesional yang bisa kamu terapkan.

Buat sobat kosngosan yang ingin jadi podcaster, faktor keberhasilan konten seperti podcast terdapat pada host yang harus bisa membawakan acaranya dengan lebih menatik dan punya ciri khas. Jangan lupa share dan bagikan artikel ini ke sosial media kalian ya, terimakaasih dan jangan lupa berkunjung kembali

Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya