Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Surat Peringatan Kerja SP 1, 2 dan 3 dari Perusahaan

Sedang mencari contoh surat peringatan kerja untuk karyawan? Surat Peringatan 1, 2 dan 3 adalah beberapa level yang biasa dikirimkan perusahaan kepada pegawai yang melanggar aturan. Ketika kamu memutuskan untuk bekerja pada suatu perusahaan, maka kalian harus patuh pada setiap peraturan yang ditetapkan oleh mereka, baik itu perusahaan, sekolah atau institusi lainnya

Beberapa diantara karyawan ada yang memiliki kinerja yang baik, ada pula yang punya kinerja buruk. Apabila pegawai memiliki kinerja yang baik, maka akan diberikan dengan reward seperti kenaikan gaji, pangkat atau pemberian bonus tertentu

Sebaliknya, apabila karyawan tersebut memiliki kinerja yang buruk, suka melanggar peraturan dan tidak mematuhi perintah atasan, maka besar kemungkinan dia akan menerima surat peringatan (SP) kerja dan akibat yang paling fatal adalah dikeluarkan dari perusahaan, alias PHK.

Surat peringatan sendiri terdiri dari 3 level, mulai dari SP 1 hingga SP 3 sesuai dengan ketentuan Undang Undangan yang berlaku di Indonesia Nah ketika SP 3 sudah dilayangkan kepada karyawan.

Apabila yang bersangkutan belum terlihat menunjukkan perubahan ke arah yang lebih baik, maka karyawan tersebut harus mengalami PHK, karyawan tersebut tetap memiliki hak mendapatkan uang pesangon. Berikut akan kita berikan contoh surat peringatan dalam format doc atau word yang bisa kalian edit

Baca dulu : Cara Ampuh Minta Naik Gaji Secara Langsung


Contoh Surat Peringatan Karyawan


Contoh Surat Peringatan Karyawan

Perhatikan, apabila sobat kosngosan tidak ingin repot membuat surat peringatan kerja dari awal seperti yang sudah dijelaskan diatas, kamu bisa mengunduh saja file contoh surat peringatan kerja dibawah ini dalam format DOC yang bisa kamu edit sesuai kebutuhan, menggunakan aplikasi pengolah kata.

Contoh Surat Peringatan Kerja


SURAT PERINGATAN II

Bersama ini kepada Saudara :

Nama :
Jabatan :
Divisi :

Telah diberikan Peringatan II sesuai dengan Keputusan Dewan Direksi dengan pelanggaransebagai berikut :
  • Surat Peringatan ke I yang telah dikeluarkan setelah adanya teguran lisan yang disampaikan olehAtasan Saudara/i serta setelah memberikan kesempatan kepada Saudara untukmemberikan penjelasan kepada Direksi.
  • Kepada Saudara akan dikenakan sanksi sbb :Pembinaan selama 6 bulan dimana sikap dan untuk kerja Saudara akan diperhatikan danpada saat akhir masa pembinaan akan dilakukan penilaian kembali oleh Direksi.
  • Bila dikemudian hari Saudar masih melakukan tindakan pelanggaran yang sama, maka Saudara akan dikenakan sanksi dengan tingkatan yang lebih tinggi.Mengerti dan menerima dasar peringatan tersebut di atas.

Nama dan Tanda tangan Karyawan

Dikeluarkan di (...) pada tanggal (...)

Nama dan Tanda tangan Pimpinan


Contoh Surat Peringatan Karyawan


SURAT PERINGATAN 1

Bersama surat ini, diberikan teguran pertama kepada :

Nama : Muhammad Reza Harahap
Alamat : Jl. Mawar Blok 12/15 Rt. 03/05 Pekanbaru, 28293
No. KTP : 10.5105.010982.00xx
Jabatan : Karyawan Kosngosan

Oleh pemilik maupun management Kosngosan atas kelalaian dan ketidakdisiplinan dalam melaksanakantugas dan tanggungjawab sebagai karyawan. Surat teguran ini dikeluarkan setelah beberapa kali saudara mendapat teguran secara lisan atas tugasdan tanggungjawab dalam menjaga warnet seperti :


  1. Absensi , yaitu tidak hadir tepat pada waktunya 30’(menit) s.d 1 jam
  2. Kebersihan, yaitu kurang menjaga kebersihan area sekitar warnet maupun perlengkapan( seperti computer,printer,mouse, keyboard, dll)
  3. Melalaikan untuk berkerjasama dengan sesama karyawan warnet dan jugaberkoordinasi dengan yang lainnya
  4. Tidak berada di meja operator pada saat bertugas, dan kurang bertanggungjawab atassegala sesuatu yang berkaitan dengan warnet maupun keuangannya pada saat bertugas,sehingga menyebabkan kerugian baik itu diri sendiri, maupun pada perusahaan.


Maka apabila setelah surat peringatan ini dikeluarkan , saudara ASEP masih tidak bisa memperbaiki atau mengabaikan ataupun melanggar aturan dan kedisiplinan yang berlaku, maka saya sebagai pemilik atau management dari DAFFANET akan mengambil tindakan yang dirasa perlu, untuk dilakukan. 

Demikian surat teguran ini, saya keluarkan untuk menjadi peringatan atas kerja dan tanggungjawab saudara


Contoh Surat Peringatan Kerja Doc/Word




Download file diatas dengan mengklik tautan disini. Sebelum mengunduh, silahkan baca terlebih dahulu petunjuk nya dibawah ini.

Contoh format surat diatas dalam bentuk doc atau word, yang bisa kalian buka lewat microsoft word atau aplikasi pengolah kata lainnya. Edit sesuai kebutuhan masing masing ya!


Contoh Surat Peringatan Karyawan Bahasa Inggris

Contoh Surat Peringatan Karyawan Bahasa Inggris



Cara Download


Perlu kamu ketahui sebelum mengklik tombol download di atas, kamu akan dibawa ke halaman safelink kemudian tunggu beberapa detik untuk menampilkan tombol download. Setelah itu kamu akan dibawa ke halaman Google Drive.


Cara Membuat Surat Peringatan Kerja


Sebelumnya, sobat kosngosan juga bisa membuat surat lamaran kerja menarik disini. Lanjut, dalam membuat surat peringatan, ada ketentuan yang harus diperhatikan oleh perusahaan, sehingga tidak boleh sembarangan memberikan surat kepada pekerja tanpa adanya alasan yang kuat.

Langkah 1


Pertama buat lah file baru pada Microsoft Word, perhatikan bagi pembaca kosngosan sekalian, penggunaan margin 3-3-3-3, untuk ukuran font standar yaitu 12, ke mudian jenis font adalah Times New Roman dan Arial.

Langkah 2


Selanjutnya Buatlah kop surat atau kepala surat yang menerangkan nama dan alamat institusi terkait. Sertakan juga logo dan informasi kontak. Ini merupakan salah satu bagian yang membedakan surat resmi dan surat tidak resmi

Langkah 3


Kemudian pada bagian isi surat, di bagian atas terdapat judul, Surat peringatan 1 kemudian diikuti dengan nomor surat di bawahnya. 

Tulis nama dan jabatan pihak yang akan diberikan surat peringatan. Kemudian pada paragraf di bawahnya diberikan pernyataan mengenai penyebab diberikan-nya surat peringatan tersebut.

Ada berbagai alasan mengapa pihak perusahaan atau organisasi memberikan surat peringatan kepada karyawannya, seperti karena pelanggaran aturan, ketidakdisiplinan dan juga adanya indikasi perlawanan terhadap perusahaan

Langkah 4


Pada paragraf akhir dituliskan kesimpulan yang akan diambil oleh perusahaan kepada pihak yang terlibat, biasanya untuk surat peringatan pertama akan diberikan toleransi berupa evaluasi.

Surat tersebut kemudian ditutup oleh tanda tangan pihak yang bertanggung jawab bisa ketua Yayasan pemimpin perusahaan ataupun pihak yang bertanggung jawab dan memiliki kewenangan penuh.

Baca juga : Kata Ucapan Selamat Pensiun Bikin Haru


Kata Penutup


Surat peringatan diberikan sebagai bentuk kepedulian perusahaan kepada karyawannya yang bersifat indisipliner, melanggar aturan yang bisa merugikan pihak perusahaan. 

Oleh karena itu jangan sampai kamu bekerja mendapatkan surat ini. Berikanlah kemampuanmu bekerja dengan sungguh-sungguh dan jadilah pekerja teladan.

Baiklah, demikian pembahasan mengenai Contoh Pembuatan Surat Peringatan Kerja kali ini, semoga kamu yang memimpin perusahaan bisa lebih bijaksana dalam memutuskan pemberian SP ini pada karyawan mu, atau bagi kalian yang menerima SP, segeralah instropeksi perbaiki apa kekuranganmu dalam bekerja.
Reza Harahap
Reza Harahap Reza Harahap adalah owner kosngosan. Suka belajar bisnis, finansial, ekonomi, pendidikan dan pekerjaan. Sembari membagikan ide usaha untuk entrepreneur. Blog ini berisi rencana bisnis, strategi investasi, persiapan keuangan dan lainnya